Nasehat Menunggu Waktu Yang Tepat

Indah pada waktunya


Ketika sesuatu yang kita inginkan tidak terjadi, maka bukan berarti itu tidak akan terjadi selama-lamanya, boleh jadi, itu disimpan diwaktu yang lebih spesial.
Karena segala sesuatu yang baik, selalu tiba di waktu terbaiknya. Mungkin agar kita lebih siap, juga mungkin agar kita lebih pandai bersyukur.

- dikutip dari status Facebook Tere Liye

--------------------------------------------------------------------------------------

Sesungguhnya manusia diciptakan bersifat keluh kesah lagi kikir. Kalimat tersebut sudah tercantum dalam Al-Qur'an, Kitab suci Agama Islam. Panduan terlengkap untuk menjalani hidup ini. Sabar dan Shalat adalah obatnya. Di dalam hidup ini, tidak semua yang kita inginkan bisa menjadi nyata dalam sekejap mata.
Setelah lulus kuliah, langsung ingin mendapatkan pekerjaan. Padahal sewaktu duduk di bangku kuliah tidak belajar bekerja, sehingga mempunyai pengalaman bekerja. Namun ingin langsung mendapatkan pekerjaan yang kita inginkan. Setelah mendapat kerja, kita ingin menikah dan mendapatkan pasangan yang sesuai dengan keinginan kita. Padahal itu belum tentu baik untuk kita. Bisa saja kita belum siap jika diberikan pasangan yang sesuai dengan keinginan kita atau tidak ada kebaikan yang kita dapat dari keinginan kita tersebut.
Sabar, berdoa dan berusaha. Dan yakin bahwa segala sesuatu yang baik selalu tiba di waktu yang tepat. Allah Maha Tahu.
SHARE

Author

Hi, Saya galihakmal, salah satu penggemar dan penikmat karya-karya Bang Tere. ' Bagi Teman-teman yang tidak terbiasa berfacebook ria, saya sudah buatkan blog yang tulisannya dikutip dari karya Bang Tere yang diposting melalui akun Facebooknya.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment